kuala-lumpur-malaysia
Asean Malaysia

Medical Check Up Sambil Liburan Di Malaysia

Sebetulnya medical check up itu penting nggak sih? Dan, kapan seharusnya dilakukan medical check up, sebelum atau sesudah jalan-jalan (traveling)? Berapa Biaya yang dibutuhkan dan rekomendasi tempat terdekat kalau di Jakarta atau negara mana yang bagus dengan fasilitas memadai? Bisakah medical check up sambil Liburan?

Pertanyaan tersebut muncul ketika seseorang memasuki usia yang tidak muda atau ketika orang tua di dalam keluarga menderita sebuah penyakit yang belum diketahui penyebabnya. Sama saja ketika Almarhumah Mamah saya meninggal disebabkan oleh penyakit tidak menular yang tidak menunjukan gelaja apapun. Pun demikian, ketika dua tahun setelahnya Kakak saya menyusul Mamah dengan penyakit lainnya. Lalu, kekhawatiran itu muncul karena riwayat penyakit yang di derita oleh beberapa anggota keluarga lain. 

Mengingat penyakit degeneratif yang sangat mungkin menyerang anggota keluarga termasuk saya, maka medical check up secara rutin pun harus dilakukan. Nah, mungkin saya sudah menyadari seberapa pentingnya medical check up untuk mencegah sesuatu yang tidak diinginkan. Namun, buka berarti orang yang tidak memiliki keluarga dengan riwayat penyakit tidak memiliki resiko terkena penyakit. Semua orang memiliki resiko yang sama atau bahkan bisa lebih besar resikonya karena gaya hidup dan perilaku yang tidak sehat. 

Nah saya akan membahas seberapakah penting medical check up? Dan, bisakah medical check up sambil liburan? Serta pertanyaan lainnya. 

Baca juga : Budget Liburan Murah Ke Jepang 

Pentingkah Medical Check Up?

medical-check-up-sambil-liburan
sumber : unsplash.com

Seiring berjalannya waktu dan bertambahnya usia, kesehatan menjadi faktor yang utama. Selain karena fisik sudah menurun, gaya hidup dan faktor makanan serta pola olahraga juga sangat mempengaruhi. Jika di masa muda sekitar 10-20 tahun kesehatan masih prima, maka memasuki usia 30 tahun keatas, perlu perhatian ekstra. Untuk menelusuri semua jejak kesehatan, maka diperlukan pengecekan secara keseluruhan. Bahkan di usia muda pun dibutuhkan pengecek secara rutin untuk mencatat potensi penyakit keturunan dari keluarga atau penyakit lainnya.

Jadi kalau ditanya apakah medical check up itu penting atau tidak? Jawabannya sangat penting. Menurut berbagai sumber, salah satu manfaat medical check up adalah membantu mengevaluasi kondisi kesehatan dan mendiagnosis masalah kesehatan yang muncul secara dini mungkin. Dan, medical chek up bisa dilakaukan oleh seluruh usia dan gender serta riwayat kesehatan keluarga. 

Apa Saja Yang Dilakukan Pada Saat Medical Check Up

Setelah mengetahui betapa pentingnya medical check up, maka apa sebetulnya yang dilakukan pada saat kegiatan ini? Pada dasarnya pemeriksaan akan menyeluruh mulai dari pemeriksaan pengecekan fungsi jantung, pemeriksaan radiologi, pemeriksaan laboratorium, pemeriksaan kolesterol dan pemeriksaan gula darah. 

Pengecekan Fungsi Jantung

Untuk mengetahui fungsi jantung secara keseluruhan dilakukan dengan Ekokardiografi. Ekokardiografi ini merupakan tes yang dilakukan khusus untuk mengetahui fungsi jantung secara keseluruhan. Alat ini bekerja dengan ultrasonik sehingga akan tergambar sangat jelas kerja jantung secara keseluruhan. 

Pemeriksaan Radiologi

Radiologi ini sudah sangat terkenal, nama lainnya biasanya pemeriksaan mengunakan alat X-Ray. Biasanya jika mengalami suatu permasalahan dibagian tubuh tertentu, maka untuk mengetahui dilakukan pemeriksaan radiologi ini. 

Pemeriksaan Laboratorium

Pemeriksaan laboratorium ini terdiri dari beberapa bagian biasanya yang sangat lumrah adalah urine. Apa saja sih yang harus diperiksa di laboratorium? 

  • Pemeriksaan Darah dilakukan untuk mengetahui jumlah sel darah merah secara kuantitas dan kualitas, tak lupa juga sel darah putih, trombosit dan lainnya termasuk organ pembentuk sel darah.
  • Pemeriksaan Urine biasanya untuk mengetahui kesehatan ginjal dan juga apakah ada kejanggalan pada warna, ph dan lainnya. 
  • Pemeriksaan Tinja biasanya dilakukan apakah ada kelainan yang terdapat didalamnya. 

Pemeriksaan Kolesterol dan Gula Darah

Kita tahu kalau kelebihan kolesterol dapat mengakibatkan penyakit stroke dan serangan jantung secara tiba-tiba. Normalnya kadar kolesterol dalam darah adalah dibawah 200 mg/dL dan tekanan darah pun berada dalam kisaran 120/80. Selain kolesterol, kadar gula darah dalam tubuh juga harus diperiksa untuk mendeketsi adanya penyakit diabetes atau tidak. Normalnya gula darah dalam tubuh adalah sekitar 100-125 mg/dL. 

Selain itu terdapat pemeriksaan lain seperti organ paru-paru dan lainnya. Namun, biasanya pemeriksaan inilah yang wajib dilakukan. 

Manfaat Medical Check Up

Sementara itu, terdapat beberapa manfaat yang didapat ketika rutin melakukan medical check up. Nah ini dia beberapa manfaat diantaranya:

Biaya Kesehatan Lebih Rendah 

Pemeriksaan rutin bisa mengurangi biaya kesehatan secara keseluruhan. Pasalnya, biaya yang dikeluarkan pada saat medical chekc up tidak sebesar jika terjadi operasi atau pengobatan penyakit berat lainnya. Dengan pemeriksaan ini, maka potensi penyakit bisa diminimalisir sehingga nantinya tidak berkembang atau diatasi sejak dini. 

Mencegah Penyakit Berat

Selain berkurangnya biaya, maka dengan rutin melakukan pemeriksaan ini bisa mendeketsi penyakit berat yang didiagnosa pada saat awal. Para dokter akan sebaik mungkin mengobati penyakit tersebut sedini mungkin dengan peralatan dan obat-obatan yang canggih. 

Tes Darah Bisa Deketsi Penyakit 

Dengan melakukan tes darah, maka potensi penyakit yang berat misalnya diabetes, kanker, anemia, HIV/AIDS, serta penyakit jantung koroner. Dan, tes darah ini tidak membutuhkan biaya yang mahal dibandingkan dengan pengobatan atas penyakit yang sudah menyerang sangat parah.

Selain itu, pemeriksaan ini bisa mendeketsi penyakit lain yang tidak menular maupun menular yang disebabkan oleh faktor lain seperti stress dan depresi sehingga mengakibatkan banyak penyakit bawaan lainnya. 

Baca juga : One Day Trip Itinerary Kuching, Sarawak

Bisakah Medical Check Up Sambil Liburan di Malaysia? 

medical-check-up-sambil-liburan-malaysia

Malaysia menjadi tujuan wisata yang memikat karena faktor budaya dan kuliner yang masih dekat dengan lidah orang Indonesia. Bahkan, ketika backpacker dulu, Malaysia menjadi list negara pertama atau kedua. Kata teman, Malaysia punya daya tarik karena banyak tempat perpaduan budaya yang kaya karena terdiri banyak etnis seperti Melayu, Tionghoa dan India. Selain itu, bahasanya pun masih bisa dimengerti jika tidak bisa bahasa Inggris sekalipun. Oh iya, alasan lainnya adalah karena harganya sangat terjangkau dibandingkan negara Asia lain seperti Sinagpore, Hongkong, Korea ataupun Jepang. 

Kemudian, selain destinasi wisata yang menarik, fasilitas dan teknologi kesehatan Malaysia pun sangat modern. Karena harga yang terjangkau dan destinasi wisata yang cukup lengkap, maka sudah sewajarnya keluarga yang melakukan pemeriksaan atau medical check up pun mengunjungi tempat-tempat disekitarnya. Sebut saja Kuala Lumpur dan Penang, kedua kota di Malaysia ini memiliki rumah sakit taraf Internasional dengan fasilitas yang sangat bagus dan canggih. 

Alasan Medical Check Up di Malaysia

Terdapat beberapa alasan mengapa melakukan medical check up di Malaysia yang dalam hal ini dilaukan oleh Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC). Diantaranya adalah : 

Rekomendasi Rumah Sakit Terbaik Di Malaysia 

Secara umum, Malaysia Healthcare Travel Council akan merekemondasikan rumah sakit terbaik di Malaysia. Berberapa rumah sakit yang paling terbaik adalah Pantai Hospital Kuala Lumpur. Rumah sakit ini merupakan pelopor rumah sakit swasta yang berdiri sejak tahun 1974 dan memiliki kapasitas kamar 400an serta sekitar 200 dokter spesialis. mendapatkan akreditasi dari Joint Commission International (JCI), Malaysian Society for Quality in Health (MSQH), dan sertifikasi sebagai Rumah Sakit yang Ramah bagi Bayi. Selain itu, PHKL resmi dijuluki sebagai ‘Rumah Sakit Pilihan WHO’ di Malaysia.

Didukung Tenaga Medis Terbaik 

Selain rumah sakit yang terbaik, faktor lain yang membuat Malaysia cukup favorite adalah tenaga medisnya. Kita tahu selain fasilitas dan teknologinya, tenaga medis pun menjadi alasan utama melakukan medical check up. Beberapa dokter spesialis ternama dan teknologi layanan inilah yang membuat pasien dari Indonesia cukup merasa tenang walaupun menderita beberapa penyakit kronis. 

Kemudahan Membuat Jadwal Dengan Dokter

Fasilitas lain yang cukup membantu apalagi pasien yang berada di luar Malaysia adalah membuat jadwal yang cukup mudah. Selain dengan email, kini bisa menggunakan aplikasi sehingga bisa merencanakan perjalanan jauh-jauh hari sebelumnya. 

Memberikan Estimasi Biaya Yang Sesuai

Nah, ini salah satu hal positif yang bisa didapat dari rumah sakit yang ada di Malaysia adalah estimasi biaya yang sesuai dengan kebutuhan dan terapi yang dilakukan. Biaya ini termasuk lengkap mulai dari biaya perawatan dan biaya pengobatan selama di rumah sakit. Dengan adanya informasi ini maka tidak akan ada kelebihan estimasi biaya yang cukup jauh. 

Layanan Malaysia Healthcare Meet and Greet Services (MGS)

Dengan layanan ini bisa menunjang jika menginginkan kebutuhan bertemu dengan dokter atau melakukan perawatan atau sebelum melakukan perawatan melalui MGS tersebut. 

Medical Check Up Sambil Liburan di Malaysia

Nah, setelah mengetahui fasilitas dan teknologi kesehatan yang ada di Malaysia, maka liburan pun bisa dilakukan bersama keluarga. Jadi ingat bahwa obat yang paling murah adalah senyum dan kebahagiaan karena kebersamaan keluarga. Setelah mendapatkan perawatan terbaik dari rumah sakit di Malaysia maka saatnya melakukan pemulihan bersama keluarga dengan mengujungi beberapa tempat wisata keluarga yang seru. 

Destinasi wisata yang wajib dikunjungi bersama keluarga antara lain Kuala Lumpur Bird Park, Aquaria KLCC, Legoland, Hello Kitty Town, Penang Toy Museum, Museum 3D Langkawi, George Town Penang,  A Famosa Fort dan Christ Church Melaka, Genting Highland dan masih banyak destinasi menarik yang ada di Malaysia. Saya akan membahas satu per satu destinasi tersebut di blog post selanjutnya. 

Informasi Malaysia Healthcare Travel Council (MHTC) 

Website Medical Tourism Malaysia 

https://medicaltourismmalaysia.id/

Social Media : Instagram 

https://www.instagram.com/medtourismmy.id/

 

Anda mungkin juga suka...

1 Komentar

  1. Sangat bermanfaat infonya 😍👍

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *